Operasional kantor : Senin - Jumat Pkl. 08.00 - 17.00 WIB, online Senin - Jumat 24 jam
Tanggal
02 03-22
34

UNDANGAN RFI INISIASI KERJA SAMA DIGITAL ADVERTISING 2022

berita-1


Dalam rangka menunjang pelaksanaan program kerja pada Direktorat Layanan Telekomunikasi dan Informasi Badan Usaha untuk melaksanakan Kerja Sama Operasional (KSO) Digital Advertising, maka kami akan melakukan Request For Information (RFI) Inisiasi Kerja Sama Digital Advertising 2022 yang bertujuan untuk mendapatkan informasi dalam hal ini dari calon mitra strategis oleh Bakti.

Proses RFI ini terbuka dan dapat diikuti oleh semua pelaku industri, Adapun informasi yang ingin Bakti dapatkan adalah sebagai berikut :

1 Dengan maksud dan tujuan yang sudah disampaikan diatas bagaimana ketertarikan untuk berkolaborasi dengan Bakti.
2 Mohon dijelaskan manfaat yang dimiliki lewat platform layanan tersebut.
3 Mohon dapat dijelaskan Model atau skema bisnis yang dimiliki.
4 Berdasarkan PMK 129 Tahun 2020 tentang pengelolaan BLU imbalan yang akan diperoleh Bakti sebagai BLU terdiri atas 3 (tiga) diantaranya imbal hasil (revenue sharing) dan kompensansi tetap (seperti sewa). Dari kedua model imbalan diatas mana yang ideal berdasarkan kaidah industri.
5 Mohon dapat dijelaskan darimana potensi pendapatan dari skema yang sesuai.
6 Siapakah target pasar dari platform layanan yang dimiliki.
7 Tolong digambarkan value proposition dari bisnis yang sudah berjalan.
8 Mohon dijelaskan alur proses transaksi platform layanan anda.
9 Mohon disebutkan strategi GTM (go to market) yang dilakukan:
 -TOFU, MOFU, BOFU
 -Pirate funnel
 -Struktur organisasi GTM
10 Tolong disebutkan key metrics dari layanan platform.
11 Bisakah disebutkan metode pembayaran dan disbursement
12 Mohon digambarkan arsitektur platform yang dimiliki.

 

Dokumen jawaban atas RFI tersebut disampaikan kepada Panitia Kerja Sama Operasional melalui email estriana.desriati@baktikominfo.id dalam bentuk soft file dengan batas penyampaian jawaban RFI pada hari Kamis, tanggal 10 Maret 2022.

Atas perhatian dan partisipasi mengikuti proses RFI diucapkan terimakasih.

Panitia Kerja Sama Operasional Monetisasi Digital Aset dan Program Kemitraan di Lingkungan Direktorat Layanan Telekomunikasi dan Informasi Badan Usaha Bakti

Artikel Media

Siaran Pers