Operasional kantor : Senin - Jumat Pkl. 08.00 - 17.00 WIB, online Senin - Jumat 24 jam
Tanggal
13 12-18
37

Dampak Positif dan Negatif Teknologi Informasi dan Komunikasi Dalam Pendidikan

berita-1

Meta desc: Teknologi informasi dan komunikasi dalam pendidikan saling berkaitan erat. Ada banyak dampak positif didalamnya, tapi ada juga dampak negatif yang menyertainya. Ingin tahu lebih detail? Cari tahu informasinya dalam artikel ini!

Berbicara soal teknologi, rasanya saat ini semua hal selalu berkaitan dengannya. Tak terkecuali dengan pendidikan yang kini juga sangat bergantung dengan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Tak bisa dipungkiri bahwa teknologi informasi dan komunikasi dalam pendidikan saling berkaitan erat. TIK sangat berperan dalam memajukan kualitas pendidikan yang juga akan berdampak pada majunya kualitas manusia. TIK membawa beberapa dampak positif dalam pendidikan seperti yang tercantum di bawah ini:

  1. Kemajuan TIK memungkinkan pengembangan teleconference kelas virtual atau kelas yang berbasis teknologi dan tidak memerlukan pendidik dan peserta didik dalam satu ruangan.
  2. TIK memunculkan media elektronik sebagai sumber pengetahuan dan pendidikan pusat.
  3. Informasi yang dibutuhkan jadi lebih cepat dan mudah dalam mengakses tujuan pendidikan.
  4. Sistem administrasi pada lembaga pendidikan akan lebih mudah dan lancar berkat adanya penerapan sistem TIK.
  5. Inovasi dalam pembelajaran tumbuh berupa e-learning yang inovatif dan lebih memudahkan proses pendidikan.
  6. Munculnya metode pembelajaran baru yang memungkinkan pendidik dan peserta didik menjalankan aktivitas belajar-mengajar dengan lebih mudah. Dengan bantuan teknologi, pendidik bisa dengan mudah menerangkan materi pengetahuan, sedangkan peserta didik bisa belajar materi melalui bantuan teknologi abstrak.
  7. Sistem pembelajaran juga tidak harus bertatap muka. Berkat kemajuan teknologi, tenaga pendidik tidak harus berdiri di depan kelas dan menerangkan materi di depan para peserta didik. Proses pembelajaran bisa dilakukan melalui internet yang bisa diakses di mana saja dan kapan saja.
  8. Baik tenaga pendidik maupun peserta didik jadi lebih melek teknologi guna mengikuti perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun. Hal ini akan turut memajukan kualitas pendidikan dari negara tersebut.
  9. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pengembangan dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi.
  10. TIK digunakan dalam mata pelajaran sekolah yang berbeda. Penggunaan ICT untuk simulasi dan pemodelan dalam sains dan matematika telah terbukti efektif karena memiliki perangkat lunak pengolah kata dan komunikasi (e-mail) dalam pengembangan bahasa dan kemampuan komunikasi siswa.
  11. Meningkatkan keterampilan siswa dalam penggunaan teknologi, terutama bila mereka juga memilikinya di rumah mereka. Dengan begitu saat memakai teknologi di sekolah, mereka jadi lebih percaya diri.

Meski memiliki banyak dampak positif, TIK juga memiliki dampak negatif dalam pendidikan. Berikut adalah dampak negatif TIK dalam pendidikan:

  1. Sistem administrasi lembaga pendidikan yang berbasis teknologi bisa berakibat fatal jika ada kecorobohan dalam penggunaannya.
  2. Memudahkan pelanggaran Hak Kekayaan Intelektual (HKI) karena kemudahan akses ke data yang tersimpan sehingga menyebabkan orang melakukan kecurangan.
  3. Teknologi cenderung membuat anak jadi berpikir pendek dan memiliki tingkat konsentrasi yang singkat, sehingga bisa membuat aktivitas belajar menjadi terganggu.
  4. Adanya penyalahgunaan pengetahuan bagi orang-orang tertentu untuk melakukan tindak pidana. Jika kemampuan di bidang teknologi yang tinggi tidak dibarengi dengan moral yang seimbang, maka bisa menimbulkan keinginan untuk melakukan pencurian data atau menerobos sistem keamanan perusahaan.
  5. Teknologi bisa mendatangkan sifat kecanduan, sehingga pemakaiannya jadi kurang efektif, terutama bila tujuannya masih belum jelas. Untuk itu penggunaan TIK dalam bidang pendidikan sebaiknya tetap dibatasi.
  6. Terlalu mudahnya akses internet bisa menimbulkan penyalahgunaan manfaat teknologi. Misalnya saja akses video porno saat berada di sekolah yang tentunya bisa mengakibatkan dampak buruk bagi yang mengaksesnya.

Demikianlah dampak positif dan negatif teknologi informasi dan komunikasi dalam pendidikan yang perlu untuk Anda ketahui. Semoga saja teknologi bisa terus mendatangkan manfaat bagi manusia dan lingkungan yang tentunya harus diimbangi dengan moral yang cukup supaya bisa dimanfaatkan secara maksimal.

Artikel Media

Siaran Pers