Operasional kantor : Senin - Jumat Pkl. 08.00 - 17.00 WIB, online Senin - Jumat 24 jam
Tanggal
02 09-19
35

Siaran Digital Pertama di Nunukan Resmi Mengudara

berita-1

Nunukan: Program digitalisasi penyiaran di wilayah perbatasan dimulai. Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara bersama Gubenur Kalimantan Utara Irianto Lambrie meresmikan siaran digital yang kali pertama mengudara di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara,.

Rudiantara mengatakan digitalisasi penyiaran ini menghemat penggunaan spektrum frekuensi. Sehingga, frekuensi publik akan lebih bermanfaat untuk daerah perbatasan seperti di Nunukan.

"Frekuensi analog itu lebih cocok untuk inernet kecepatan tinggi, makin tinggi frekuensi jangkauan makin pendek, makin rendah frekuensi jangkauannya makin panjang. Kelebihan frekuensi itu akan digunakan untuk kebencanaan," kata Rudiantara di Gor Dwikora, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Sabtu, 31 Agustus 2019.

Rudiantara mengatakan layanan siaran digital bisa didapatkan dengan menggunakan alat, set top box. Tiga stasiun televisi nasional di antaranya, TVRI, dan Metro TV membagikan set top box kepada warga Nunukan secara gratis.

"Kalau televisi jadul bisa gunakan set up box yang tadi diserahkan, murah Pak, bisa beli daring dari platform e-commerce harganya mulai Rp250 ribu," ujar Rudiantara.

Set top box berfungsi sebagai sinyal digital yang terhubung dengan sistem pemancar (transmitter) DVB-T2, dan sudah diadopsi sejak 2012. Masyarakat bisa menerima siaran digital tanpa berbayar.

Siaran digital ini sejalan dengan selesainya paket Palapa Ring Timur yang dibangun Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI). Sekaligus menghubungkan paket Palapa Ring Barat dan Tengah yang telah lebih dulu beroperasi pada 2018.

Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara dipilih menjadi contoh teknologi pertama penyiaran digital. Dengan tiga lembaga penyiaran publik TVRI, Metro TV dan satu stasiun TV swasta yang ditunjuk menjadi penyelenggara sistem multiplexer di wilayah Nunukan.

Setelah lebih dulu kehadiran internet cepat berteknologi 4G di Nunukan. Ketersediaan sarana siaran digital di Nunukan penting untuk menghindari keterisolasian informasi masyarakat di perbatasan.

Acara peresmian siaran digital ini berlangsung di Gor Dwikora, Kecamatan Nunukan, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Sabtu 31 Agustus 2019. Ratusan warga Nunukan beserta pejabat daerah setempat hadir dalam persemian ini. Siaran digital ini pula bersamaan dengan peresmian digitalisasi penyiaran di Kabupaten Asmat, Papua.

(AZF)

Sumber:
https://www.medcom.id/nasional/peristiwa/8N0ZxzAk-siaran-digital-pertama-di-nunukan-resmi-mengudara

Artikel Media

Siaran Pers